Monday 27 February 2023

Kepala DLH Sambangi KSM TPST 3R di Kulon Progo, Guna Menjalin Silaturahmi

SENTOLO (KONSIKA NEWS) – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kulon Progo Drs. Sumarsana, M.Si menyempatkan diri mengunjungi sejumlah lokasi Kelompok Swadaya Masyarakat Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu Reduce-Reuse-Recycle (KSM TPST 3R) di Kabupaten Kulon Progo.

“Ini adalah bagian silaturahmi dari DLH kepada teman-teman pengelola KSM TPST 3R,” kata Sumarsana kepada WARTA DLH di sela-sela kunjungan, Selasa (14/2/2023).


Pada hari itu, Sumarsana menyambangi 4 (empat) KSM. Yaitu, KSM Migunani di Kalurahan Salamrejo Kapanewon Sentolo, KSM Asri Sentolo di Kalurahan Sentolo Kapanewon Sentolo, KSM Agung Gumilang di Kalurahan Kaliagung Kapanewon Sentolo, dan KSM Sampoerna Asih di Kalurahan Pengasih Kapanewon Pengasih.

Dituturkan, mulai tahun 2022 DLH Kulon Progo berkomitmen untuk melakukan pendampingan dan pembinaan pengelolaan sampah di KSM TPST 3R.

“Dengan harapan, mendukung gerakan Siaga Berjibaku Melawan Sampah Kulon Progo, mendukung sampah terkelola di tingkat desa, dan pengelolaan sampah di masing-masing KSM berjalan sesuai dengan SOP atau definisi dari 3R tersebut,” tuturnya.


Sumarsana menyadari, bahwa untuk mewujudkan hal tersebut memerlukan proses panjang dan harus ada kerja sama yang baik antara pengelola KSM TPST 3R dengan DLH Kabupaten Kulon Progo.

“Ke depan, kami berharap sampah residu yang dibawa atau dibuang ke TPA akan semakin berkurang,” ujarnya.

Sebaliknya, imbuh Sumarsana, volume sampah yang dapat terkelola dan diolah di KSM TPST 3R dan Bank Sampah justru semakin meningkat.


Kunjungan ke KSM TPST 3R, Sumarsana didampingi oleh Sub Koordinator Kelompok Substansi Persampahan dan Pengembangan Kapasitas/Pengendali Dampak Lingkungan Ahli Muda pada Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Ngadiran, S.E. dan Penyuluh Lingkungan Hidup Ahli Pertama Anhar Isnawan, S.Hut. (Prd)

No comments:

Post a Comment