Wednesday, 19 July 2023

Perumda Air Minum Tirta Binangun Gelar Baksos Menyongsong Peringatan Hari Jadi ke-32,

KULON PROGO (KONSIKA NEWS) – 2 (Dua) pekan menjelang puncak Peringatan Hari Jadi ke-32, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo mengadakan kegiatan bakti sosial (baksos).


Bakti sosial diwujudkan dengan pemberian bantuan paket sembilan bahan pokok (sembako) kepada puluhan warga masyarakat Kabupaten Kulon Progo, Jum’at Legi (14/7/2023).


Terbagi menjadi beberapa tim, pihak manajemen Perumda Air Minum Tirta Binangun bersama sejumlah staf menyerahkan bantuan kepada warga yang berdomisili di padukuhan sekitar lokasi Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM), meliputi SPAM Sermo, SPAM Clereng, SPAM Gunung Kinjeng, SPAM Klangon, SPAM Salamrejo, dan SPAM Lendah.


Penerima bantuan di masing-masing lokasi berjumlah 10 (sepuluh) orang sehingga secara keseluruhan sebanyak 60 (enam puluh) orang.


Dalam rangkaian kegiatan menyongsong Peringatan Hari Jadi ke-32, keesokan harinya para pejabat struktural Perumda Air Minum Tirta Binangun dan staf melakukan ziarah kubur ke makam para mantan Direktur yaitu almarhum Drs. Yuwana di Tegalrejo Yogyakarta dan almarhum Bejo Sarwono, B.Sc di Kalasan Sleman, Sabtu Pahing (15/7/2023). (Prd)

No comments:

Post a Comment