WATES (KONSIKA NEWS) – Andil melestarikan alam, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo menghadirkan inovasi produk Air Minum Dalam Kemasan.
Inovasi tersebut berupa ARMEWA (akronim dari Air Istimewa), yaitu
air mineral produksi Perumda Air Minum Tirta Binangun dengan kemasan dari botol
kaca bervolume 325 ml.
“Kami mendukung program Go
Green dengan cara mengurangi sampah plastik untuk air minum kemasan. Kita memunculkan
ini sebagai bentuk kepedulian Perumda Air Minum Tirta Binangun terhadap bumi,” kata
Kepala Unit AMDK Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo, Meiritanto, S.E
kepada SWARA TIRTA, Rabu Wage (18/10/2023).
Ditanya mengenai asal muasal penamaan ARMEWA, Meiritanto
mengungkapkan, nama itu digagas langsung oleh Direktur Perumda Air Minum Tirta
Binangun, H. Jumantoro, S.E.
“Karena harapannya Air Istimewa sama dengan Jogja Istimewa.
Bisa diterima tidak hanya di Kulon Progo, tetapi juga di seluruh Daerah
Istimewa Yogyakarta,” bebernya.
Ditambahkan Meiritanto, ARMEWA tampil eksklusif dengan mengangkat
ikon Tugu Jogja.
“Mengenai ikon Tugu Jogja pada label kemasan, ada kaitannya
dengan nama tersebut yang mana Jogja identik dengan tugu. Dan, Jogja Istimewa harapannya
air mineralnya identik dengan ARMEWA,” ujar Meiritanto.
Menurut rencana, tahap awal pemasaran ARMEWA akan menyasar ke
instansi-instansi Pemerintah Daerah dan hotel-hotel yang sama-sama berkomitmen
menerapkan Go Green dalam pelayanan kepada pelanggan.
“Kita akan melihat keberterimaan ARMEWA di masyarakat ini
nanti seperti apa,” pungkas Meiritanto.
Sebagai produk pangan olahan, ARMEWA telah tersertifikasi HALAL,
Standar Nasional Indonesia (SNI), dan BPOM RI.
Air mineral tersebut resmi diperkenalkan melalui stan pameran
Perumda Air Minum Tirta Binangun dalam gelaran Manunggal Fair Kulon Progo EXPO di
komplek Stadion Cangkring 13-28 Oktober 2023. (Prd)
No comments:
Post a Comment