Tuesday, 29 August 2023

Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo Sukses Gelar Even Jalan Sehat, Direktur Sampaikan Apresiasi

WATES (KONSIKA NEWS) - Puncak acara peringatan Hari Jadi ke-32 Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo berupa jalan sehat terselenggara dengan baik dan lancar dari permulaan hingga akhir.


Direktur Perumda Air Minum Tirta Binangun H. Jumantoro, S.E menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang baik dari semua pihak demi kesuksesan acara tersebut.

“Saya sampaikan apresiasi, terimakasih kerjasamanya kepada semua pihak yang telah membantu kami, baik dari perbankan BPD DIY, BNI, BRI, BTN, jajaran Polres Kabupaten Kulon Progo, jajaran Kodim Kabupaten Kulon Progo dan semuanya saja yang membantu terselenggaranya kegiatan hari ini,” ujar Jumantoro di hadapan ribuan peserta jalan sehat yang memadati jalan sisi utara Alun-Alun Wates, Minggu Kliwon (27/8/2023).


Di samping itu, Jumantoro menuturkan suksesnya kegiatan tidak lepas dari sinergi dengan pelanggan khususnya dan masyarakat Kulon Progo pada umumnya.

“Kami bisa eksis, kami bisa ada, kami bisa diakui keberadaannya karena juga warga Kulon Progo dan ada pelanggan Perumda Air Minum Tirta Binangun,” tuturnya.


Mencegah agar kesuksesan tidak “diusik” oleh persoalan sampah yang dimungkinkan timbul pasca kegiatan, Jumantoro menghimbau kepada semua peserta jalan sehat untuk bersama-sama menjaga kebersihan.

“Saya berpesan tetap jaga kondisi. Jangan sampai membuang sampah sembarangan. Tolong buang sampah pada tempatnya, karena ini akan menjadi representasi bahwa warga Kulon Progo adalah warga yang cinta bersih dan rapi,” imbaunya.


Sementara, Sekretaris Daerah Kabupaten Kulon Progo Triyono, S.IP.,M.Si yang hadir mewakili Pj. Bupati, dalam sambutannya mengharapkan di usia yang ke-32 Perumda Air Minum Tirta Binangun akan semakin matang dalam menghadapi setiap tantangan dan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat pelanggan.

Ia pun optimis seiring kesiapan Bendung Kamijoro yang dapat dimanfaatkan untuk Sistem Penyediaan Air Minum maka keluhan-keluhan terkait aliran air bersih dari PDAM dapat diatasi, terutama bagi masyarakat Kulon Progo di wilayah Selatan. (Prd)

No comments:

Post a Comment