Wednesday 13 March 2024

Studi Tiru DLH Kota Balikpapan ke DLH Kulon Progo

PENGASIH (KONSIKA NEWS) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kulon Progo menerima kunjungan studi tiru dari DLH Kota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur, Rabu (6/3/2023).

Rombongan yang dipimpin Sekretaris DLH Balikpapan Nursyamsiarni D. Larose disambut langsung Sekretaris DLH Kulon Progo Arif Martono.

Dalam sambutannya, Arif mengatakan, di Kabupaten Kulon Progo terdapat 2 OPD yang melakukan pengelolaan sampah yaitu DLH yang fokus pada pengurangan sampah dan DPUPKP yang bertugas dalam penanganan sampah.


Dijelaskan Arif, terdapat sasaran pilot project pengelolaan sampah tingkat kalurahan tahun 2024 yaitu KSM Sampurno Asih, KSM Melati, KSM Rejo Mulyo, dan KSM Amrih Resik.

Bentuk kegiatan pilot project meliputi Sosialisasi kepada pelanggan TPS3R dan masyarakat tingkat kalurahan, Hibah tempat sampah untuk pelanggan, Hibah Sarpras untuk operasional TPS3R, dan Pendampingan.


Sekretaris DLH Kota Balikpapan Nursyamsiarni D. Larose menyampaikan terimakasih atas diterimanya rombongan oleh DLH Kulon Progo.

Ia menuturkan studi tiru dilaksanakan dalam rangka peningkatan kapasitas SDM Petugas Retribusi Jasa Umum atas Pelayanan Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan dalam hal pengelolaan sistem retribusi jasa umum atas pelayanan kebersihan dan TPST yang dikelola oleh Kelompok Swadaya Masyarakat.

Nursyamsiarni  menyebutkan, dalam rombongan turut serta Kabid Persampahan, Kasubag Umum, Kasubag Keuangan, PPLH Ahli Muda, Bendahara Penerimaan, dan sejumlah Petugas Retribusi Sampah.


Selain pejabat struktural dari DLH, penerimaan kunjungan dihadiri oleh perwakilan dari UPT Persampahan Air Limbah dan Pertamanan DPUPKP Kulon Progo.

Usai sesi diskusi di Ruang Rapat DLH, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan lapangan ke lokasi KSM TPS3R Sampurno Asih di Tobanan Margosari Pengasih. (Prd)

No comments:

Post a Comment