YOGYAKARTA (KONSIKA NEWS) – Mematangkan penguasaan ilmu dan keterampilan terkait pelaporan keuangan, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo mengirimkan sejumlah personel untuk mengikuti training.
Pelaksanaan training bertempat di Crystal Lotus Hotel Yogyakarta tanggal 29-30 Januari 2024 oleh DPD Perpamsi DIY bekerjasama
dengan PT. Widi Prakarsa Training Konsulting.
Salah satu peserta dari Perumda Air Minum Tirta Binangun,
Anang Sugiardi, mengatakan materi training bertemakan Penyusunan Laporan Keuangan Sesuai Standar
Akuntansi Keuangan Entitas Privat (SAK-EP).
“Ini
merupakan ilmu yang baru bagi kami, karena SAK-EP ini efektif berlaku pada Januari
2025. Tahun ini merupakan masa transisi, maka untuk dapat menerapkan di tahun
2025, maka tahun 2024 ini perlu untuk mulai mengimplementasikan di perusahaan,”
ujarnya kepada awak media, Rabu Pahing (31/1/2024).
Dituturkan
Anang, bertindak selaku narasumber training adalah Drs. Jarwadi, M.MT.,Ak.,CA
dan Andreas Tukimin, S.E.,M.Kom.,Ak.CA.
Agar
lebih memahami materi secara mendalam, ia mengharapkan pelatihan semacam itu
dapat diselenggarakan berkesinambungan.
“Masih
perlu dilakukan pemahaman lebih lanjut secara teknis pelaksanaannya. Sehingga, pelatihan
seperti ini masih sangat diperlukan,” tandasnya.
Training yang berlangsung selama 2 hari tersebut, diikuti 30
orang peserta dari kalangan Perumda Air Minum se-Daerah Istimewa Yogyakarta.
6 (enam) diantaranya, berasal dari Perumda Air Minum Tirta
Binangun Kabupaten Kulon Progo. Terdiri dari 3 orang dari divisi SPI dan 3
orang dari Subbag Keuangan dan Pembukuan. (Prd)