NANGGULAN (KONSIKA NEWS) – Bertepatan dengan Puasa Ramadhan 1444 H hari ke-18, Satuan Karya Pramuka (Saka) Kalpataru Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo bersama dengan Saka Bhayangkara Polres Kulon Progo melaksanakan kegiatan bakti sosial di LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Nanggulan, Ahad (9/4/2023).
Didampingi
Pamong Saka masing-masing, perwakilan dari kedua Saka tersebut menyalurkan
sejumlah bantuan diantaranya berupa sembako yang diterima langsung oleh pengurus
panti.
Untuk
diketahui, LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Nanggulan berlokasi di Padukuhan Grubug Kalurahan Jatisarono Kapanewon Nanggulan
Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta.
Sebagaimana dilansir dari laman https://pantimuhnanggulan.org/, LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Nanggulan menyelenggarakan kegiatan kesejahteraan sosial
bagi masyarakat luas, seperti advokasi anak (0 - 17 tahun) melalui santunan
anak, asuhan keluarga, dan asuhan dalam asrama yang diiringi dengan program
usaha (Family Support) keluarga
dhuafa, serta lansia produktif. (Prd)
No comments:
Post a Comment