GALUR (KONSIKA NEWS) – Komunitas Sosial Relawan Tanpa Nama bersinergi dengan lintas Komunitas se-DIY akan mengadakan acara Grebeg Sampah di Pantai Trisik Kulon Progo, Minggu (23/10/2022) pagi.
Penyelenggaraan
kegiatan, dalam rangka menyambut Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal
28 Oktober mendatang.
Menurut salah
satu anggota relawan yang bersekretariat di Jl. Daendels Bagongan Kalurahan
Nomporejo Kapanewon Galur tersebut, Teguh Prasetya, demi kelancaran kegiatan
pihaknya memerlukan dukungan dari sejumlah pihak.
“Kami menyampaikan
undangan kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo sekaligus
memohon dukungan antara lain penyediaan trash bag/kantong sampah,” kata Teguh
saat beraudiensi di Kantor DLH Kulon Progo, Senin (17/10/2022).
Selain DLH,
pihaknya juga mengajukan permohonan kepada Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan
Kawasan Permukiman khususnya UPT Persampahan Air Limbah dan Pertamanan untuk
membantu pengangkutan sampah hasil penggrebekan.
Kegiatan grebeg
sampah di pantai yang diprakarsai Relawan Tanpa Nama, diharapkan dapat berkesinambungan
dan menginspirasi komunitas-komunitas sosial lainnya untuk andil dalam pelestarian
lingkungan di Kabupaten Kulon Progo. (Prd)
No comments:
Post a Comment