WATES (KONSIKA NEWS) – Pemerintah Kabupaten Kulon Progo resmi membuka rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024.
Banyak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mendapatkan jatah formasi, termasuk diantaranya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dengan formasi Jabatan Fungsional (JF) Tenaga Teknis Pengendali Kedaruratan Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya Beracun.
Kualifikasi pendidikan yang dipersyaratkan yaitu S-1 Keselamatan dan Kesehatan Kerja/ S-1 Ilmu Kesehatan Kerja/ D-IV Keselamatan dan Kesehatan Kerja/ S-1 Kesehatan Lingkungan.
Dengan jumlah formasi 1 (satu) orang, nantinya CPNS tersebut akan ditempatkan di Bidang Penaatan dan Pengendalian Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup.
Secara garis besar, deskripsi pekerjaannya adalah melaksanakan kegiatan pengendalian pengelolaan limbah dan bahan berbahaya beracun untuk mendukung penaatan dan pengendalian lingkungan.
Perlu diketahui, Pemerintah Kabupaten Kulon Progo telah mengeluarkan Pengumuman Nomor 810/3017 Tentang Penerimaan Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kulon Progo Formasi Tahun 2024.
Publik dapat mengakses pengumuman tersebut melalui website Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Kulon Progo https://bkpp.kulonprogokab.go.id/ .
Untuk mengikuti tahapan seleksi CPNS Tahun 2024, para
pelamar tidak dipungut biaya apapun. (Prd)
No comments:
Post a Comment