PENGASIH (KONSIKA NEWS) – Mendasar surat dari PT. Jasamarga Jogja Solo Nomor 092/CB1-JMJ/PR/VI/2023 Tanggal 13 Juni 2023 Perihal Pemberitahuan Pelaksanaan Konsultasi Publik, kurun waktu sepekan mendatang akan dilaksanakan Konsultasi Publik pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA di wilayah kerja Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kulon Progo.
Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa sehubungan dengan
pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Kulon Progo yang akan melintasi
wilayah administrasi Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yaitu Kabupaten
Sleman, Kabupaten Bantul, dan Kabupaten Kulon Progo serta merujuk kepada
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2021 tentang
Penyelenggaraan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, Pasal 28 ayat
(1) menyebutkan Penanggungjawab Usaha dan/atau Kegiatan dalam menyusun AMDAL
melibatkan masyarakat yang terkena dampak langsung.
Oleh karena itu, pihak PT. Jasamarga Jogja Solo memberitahukan
pelaksanaan Konsultasi Publik yang berada di wilayah kerja Dinas Lingkungan
Hidup Kabupaten Kulon Progo.
Disebutkan dalam Lampiran Surat, Rincian Pelaksanaan
Konsultasi Publik Wilayah Kerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo
adalah sebagai berikut.
Cakupan undangan untuk Kapanewon Pengasih (Kalurahan
Pengasih, Sendangsari, dan Karangsari), Kapanewon Kokap (Kalurahan Hargomulyo),
dan Kapanewon Wates (Kelurahan Wates) dilaksanakan pada tanggal 20 Juni 2023 mulai
pukul 13.00 WIB bertempat di Ruang Pertemuan Kantor Kapanewon Pengasih.
Cakupan undangan untuk Kapanewon Sentolo (Kalurahan
Banguncipto dan Kaliagung) dan Kapanewon Nanggulan (Kalurahan Donomulyo)
dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2023 mulai pukul 08.00 WIB di Ruang Pertemuan
Kantor Kalurahan Banguncipto.
Cakupan undangan untuk Kalurahan Kulur, Kaligintung, Temon
Wetan, dan Temon Kulon dilaksanakan pada tanggal 23 Juni 2023 mulai pukul 08.00
WIB di Ruang Pertemuan Kantor Kapanewon Temon.
Cakupan undangan untuk Kalurahan Kebonrejo, Janten, Palihan,
Karangwuluh, dan Sindutan dilaksanakan pada tanggal 23 Juni 2023 mulai pukul
13.30 WIB di Ruang Pertemuan Kantor Kapanewon Temon. (Prd)
No comments:
Post a Comment