Tuesday, 5 December 2023

Periode Pendaftaran Program Promo Sambungan PDAM Bertarif Murah Diperpanjang Hingga Pertengahan Desember

WATES (KONSIKA NEWS) – Program promo sambungan layanan PDAM yang diluncurkan oleh Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo periode pendaftarannya diperpanjang.

Awalnya, promo yang dimulai sejak 13 Oktober 2023 tersebut direncanakan berakhir pada 30 November 2023. Namun dengan pertimbangan beberapa hal, promo tersebut diperpanjang hingga 16 Desember 2023.

“Tujuan diperpanjang untuk mencapai target sambungan rumah yang saat ini masih belum tercapai,” kata Kepala Bagian Hubungan Langganan Perumda Air Minum Tirta Binangun Sutopo kepada SWARA TIRTA, Selasa Kliwon (5/12/2023).


Sutopo mengungkapkan, total target yang ingin dicapai tahun 2023 sebanyak 3000 sambungan rumah.

“Saat ini baru sekitar 2600-an,” ungkapnya.

Setelah bergulir 3 (tiga) pekan, Perumda Air Minum Tirta Binangun berhasil menjaring 400-an pendaftar melalui jalur promo.

Menilik data yang dirilis perusahaan per 6 Desember 2023 pukul 08.00 WIB, pendaftar terbanyak di wilayah Cabang Tengah sebanyak 218 orang. Sementara, di Cabang Utara 116 orang dan Cabang Selatan 109 orang.


84 % pendaftar sudah menyelesaikan administrasi, bahkan 321 diantaranya sudah dilakukan pemasangan sambungan.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, biaya pemasangan sambungan PDAM program promo dipangkas menjadi 500 ribu rupiah saja, dari tarif normal sebesar 1,5 juta rupiah.

Selain diskon, Perumda Air Minum Tirta Binangun juga memberikan keringanan kepada pendaftar berupa kemudahan pembayaran dengan uang muka 200 ribu rupiah dan sisanya dapat diangsur.

Peluncuran program promo sebagai salah satu bentuk kado spesial HUT ke-72 Kabupaten Kulon Progo dari Perumda Air Minum Tirta Binangun kepada warga masyarakat. (Prd)

No comments:

Post a Comment