Tuesday, 27 February 2024

Perwakilan DLH Ikuti Bimtek PPLH di DLHK DIY

YOGYAKARTA (KONSIKA NEWS) - Dinas Lingkungan Hidup Kulon Progo yang diwakili oleh Endratma Susila Rahmadi, S.Si. (Pejabat Pengawas Lingkungan Hidup Ahli Muda), dan tiga karyawan DLH mengikuti Bimbingan Teknis Pejabat Pengawas Lingkungan Hidup (PPLH) di Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas PPLH yang berada di kabupaten/kota.


Acara berlangsung selama dua hari, tanggal 20 dan 22 Februari 2024.

Materi Bimtek hari pertama yaitu terkait Pengawasan Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) oleh narasumber Drs. Iyan Suwargana, M.Si. dari Pusat Pendidikan dan Pelatihan SDM Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Sedangkan materi Bimtek hari kedua yaitu Refreshment dan Persamaan Persepsi Teknis Pengawasan Lingkungan Hidup serta Penegakan Hukum Lingkungan dan Penyusunan Sanksi Administratif oleh narasumber Firdaus Alim Damopoli, S.T., M.M. dari Direktorat Pengaduan Pengawasan dan Sanksi Administrasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. (Citra)

No comments:

Post a Comment