Thursday 30 November 2023

Perumda Tirta Binangun Kulon Progo Sengkuyung Penanaman Pohon untuk Melestarikan Mata Air

KALIBAWANG (KONSIKA NEWS) - Aksi nyata melestarikan mata air, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo memberikan dukungan terhadap kegiatan penanaman pohon.

Tidak tanggung-tanggung, pihak perusahaan mengucurkan bantuan finansial sebesar 20 juta rupiah untuk membantu kegiatan penanaman pohon di sekitar mata air yang diprakarsai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kulon Progo.

 


“Untuk kegiatan ini memang sangat positif sekali. Memang menjadi tujuan kita juga. Yang mana tidak lepas antara Perumda dengan penanaman pohon. Kaitannya sangat erat sekali. Karena kami yang jelas sangat-sangat mendukung dengan kegiatan ini,” kata Kepala SPI Perumda Air Minum Tirta Binangun, Slamet Triyanta, yang hadir mewakili Direktur dalam acara seremonial Penanaman Pohon di Sekitar Mata Air bertempat di kawasan Embung Dlingseng Kalurahan Banjaroyo Kapanewon Kalibawang, Kamis Pon (23/11/2023).

Ia menegaskan, dari tahun ke tahun Perumda Air Minum Tirta Binangun selalu bermitra dengan DLH Kulon Progo dalam kegiatan penanaman pohon di sekitar mata air.

“Kami tetap berusaha menggandeng, membantu dalam pelestarian penanaman pohon ini karena sangat erat hubungannya dengan mata air. Yang mana di dalam alirannya setelah dipakai oleh warga misal untuk kegiatan pertanian maupun rumah tangga aliran akhir kan di sungai. Lah sedangkan kita manfaatkan air sungai tersebut untuk kebutuhan Perumda Air Minum dalam hal pelayanan masyarakat di bagian Wates kota, Temon dan lain-lain,” tandasnya.

 


Slamet mengatakan, kelestarian mata air baik langsung maupun tidak langsung sangat berkaitan dengan ketersediaan air baku yang diolah oleh Perumda Air Minum Tirta Binangun.

“Ketika tidak ada pelestarian semacam ini, kami juga khawatir di musim-musim kemarau aliran sungai berkurang sehingga akan mengganggu operasional Perumda Air Minum dalam hal penyediaan air bersih,” kata dia. (Prd)

Rapat Bersama Perumda Air Minum Tirta Binangun dan Pansus DPRD Kulon Progo

PENGASIH (KONSIKA NEWS) - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun melakukan rapat kerja bersama dengan Panitia Khusus (Pansus) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kulon Progo di Ruang Rapat DPRD, Rabu Pahing (22/11/2023).

Menurut Kepala SPI Perumda Air Minum Tirta Binangun, Slamet Triyanta, materi pembahasan antara lain mengenai program percepatan air minum tahun 2024 dan SPAM Kamijoro.


“Kebetulan di tahun 2024 tidak ada MBR. Progam MBR yang sudah direncana dalam Perda, tahun 2024 itu ndak ada. Akhirnya dari pusat diganti dengan istilahnya percepatan. Yang mana percepatan itu yang penting kita nambah pelanggan, tidak memandang itu harus masyarakat ekonomi rendah, semuanya, yang penting mengacu untuk percepatan yang seharusnya kita di tahun 2024 ini nanti semua anggarannya dari APBN,” tutur Slamet yang hadir langsung bersama Kepala Bagian Administrasi dan Keuangan Waryady, S.E.,M.M didampingi beberapa staf.

Kalau dulu, lanjut Slamet, APBN yang disampaikan ke Pemda, atau Pemda memberikan penyertaan modal yang kemudian ditukar untuk syarat-syarat dengan MBR. Tetapi, untuk tahun 2024 mendatang tidak demikian halnya.

“Di samping itu, kita juga ada tambahan air baku dari Kamijoro, yang dulu itu regional tahun 2024 ini menjadi sebuah tambahan air baku khususnya untuk Kulon Progo dengan tambahan sekitar 150 lps yang harus kita serap dan kita upayakan,” ujar Slamet.


Penambahan SPAM itu diharapkan mampu mengatasi kendala pasokan air kepada para pelanggan di sejumlah wilayah.

“Yang jelas intinya, di tahun-tahun kemarin untuk idle capacity kita hampir habislah. Karena, dengan persediaan pengolahan air kita yang 400 liter per detik, pelanggan kami sudah 42 ribu. Akhirnya kemarin ada kritikan dari DPRD, mengapa kalau di tahun ini kalau di jam sibuk airnya sangat kritis atau nggak deras. Nah kami jawab, memang jujur saja kalau di jam sibuk penggunaan masyarakat lebih dari rata-rata,” beber Slamet.

Direncanakan, air dari SPAM Kamijoro ke depannya akan disuplesikan ke berbagai wilayah Kulon Progo. Menjangkau pelanggan di 6 Kapanewon meliputi Galur, Lendah, Panjatan, Wates, Temon, dan kawasan industri di Sentolo.

“Tanggapan dari DPRD sendiri sangat positif. DPRD sangat mendukung dengan upaya PDAM. Insya Allah masalah yang ke jalur Bandara teratasi, aman,” pungkas Slamet. (Prd)

Tuesday 28 November 2023

DLH Tanam Pohon di Kalibawang, Jelang HUT KORPRI

KALIBAWANG (KONSIKA NEWS) – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-52 KORPRI, Dinas Lingkungan Hidup melaksanakan kegiatan penanaman pohon di sekitar mata air Embung Dlingseng Kalurahan Banjaroyo Kapanewon Kalibawang, Kamis (23/11/2023).

Bekerjasama dengan KORPRI Kabupaten Kulon Progo dan Perumda Air Minum Tirta Binangun, kegiatan tersebut sekaligus dalam rangka menyemarakkan Hari Menanam Pohon Indonesia.

 


Sekretaris Daerah Kabupaten Kulon Progo, Triyono, S.IP.,M.Si hadir langsung dalam acara.

Sejumlah pejabat juga tampak hadir, diantaranya Sekretaris DLH Kulon Progo Arif Martono, S.Si.,M.Si, Panewu Kalibawang Risdiyanto Nugroho, S.STP., M.Eng, dan Kepala SPI Perumda Air Minum Tirta Binangun Slamet Triyanta. (Prd)

Di Trisik, DLH Tanam Pohon Sempadan Pantai

PENGASIH (KONSIKA NEWS) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kulon Progo melaksanakan penanaman pohon di sempadan pantai.

Penanaman bertempat di Laguna Pantai Trisik Banaran Galur, Selasa (28/11/2023).

Pohon yang ditanam adalah jenis Anggur  Laut (Cocoloba  uvifera).


Kegiatan tersebut dalam  rangka  Hari  Menanam  Pohon  Indonesia  dan  sebagai  sarana meningkatkan  kesadaran  dan  persepsi  masyarakat  serta  pemangku  kepentingan

untuk  ikut  terlibat  dalam  pelestarian  vegetasi  pantai  eksisting.Di samping itu, juga sebagai upaya konservasi  ekosistem  di  wilayah  pesisir  bagi  satwa  yang  dilindungi.

Perlu diketahui, anggaran kegiatan bersumber dari dana APBD Perubahan Kabupaten Kulon Progo Tahun 2023 melalui Dinas Lingkungan Hidup  Kulon  Progo. (Prd)

Kepala DLH Kulon Progo Dijabat Gusdi Hartono

PENGASIH (KONSIKA NEWS) – Setelah 1,5 bulan menjadi Pelaksana Tugas (Plt.), Ir. Gusdi Hartono, M.T akhirnya secara sah dan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kulon Progo.

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan oleh Pj. Bupati Kulon Progo Ni Made Dwipanti Indrayanti, S.T.,M.T berlangsung di Aula Adikarta Gedung Kaca, Jum’at (17/11/2023).


Sebelum menjabat Kepala DLH, Gusdi Hartono adalah Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kabupaten Kulon Progo.  (Prd)

Sunday 26 November 2023

Persiapan Perumda Air Minum Tirta Binangun Mengantisipasi Gangguan Layanan di Musim Penghujan

WATES (KONSIKA NEWS) - Tanda-tanda datangnya musim penghujan di Kabupaten Kulon Progo tahun ini terasa mulai pekan kedua November. Di beberapa wilayah Bumi Binangun sudah mengalami gerimis.

Seiring peningkatan intensitas hujan, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun melakukan sejumlah hal sebagai upaya dalam mengantisipasi terjadinya gangguan pelayanan. Khususnya, yang berkaitan dengan pasokan air bersih kepada pelanggan.


“Kami petakan daerah-daerah cakupan layanan yang rawan longsor. Dari segi fisik, tentu kami checking seperti bangunan-bangunan pendukung, SPAM, pompa, dan lain-lain,” kata Kepala Bagian Teknik Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo, Sujoko kepada SWARA TIRTA, Rabu Pahing (22/11/2023).

Stok Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk genset juga tercukupi bila sewaktu-waktu hujan lebat dan terjadi pemadaman listrik.

“Cadangan BBM cukup, minimal untuk 10 jam pertama sejak listrik padam. Diusahakan jangan sampai listrik mati air pun ikut mati,” ujar Sujoko.


Menyinggung sumber air baku yang biasanya cenderung lebih keruh saat musim hujan, ia menegaskan Perumda Air Minum Tirta Binangun rutin melakukan Jar Test untuk menentukan dosis optimal dari koagulan pada proses pengolahan air.

Dosis bahan penjernih disesuaikan sehingga hasil olahan memenuhi Standar Baku Mutu Kesehatan Lingkungan mengacu Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2023. (Prd)

Pasokan Air Bagi Pelanggan di Wilayah Kulon Progo Bagian Selatan Terdampak Kebocoran Pipa JDU 12 inci di Lendah

LENDAH (KONSIKA NEWS) – Pipa Jaringan Distribusi Utama (JDU) berdiameter 12 inci milik Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun yang berada di Carikan Kalurahan Bumirejo Kapanewon Lendah mengalami kebocoran.

Kejadian itu dituturkan Kepala Seksi Teknik Cabang Selatan Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo Edi Riyanto, Senin Pahing pagi (27/11/2023).


“JDU 12" bocor di Carikan barat pasar Butuh,” kata Edi sekira pukul 05.57 WIB.

Setelah dilakukan cek lokasi dan penelusuran bersama Tim Cabang Selatan, ternyata kebocoran terjadi tidak hanya di 1 (satu) lokasi saja.

“Di temukan 1 titik lagi di Carikan di type 12",” imbuhnya.


Selama proses perbaikan, pasokan air bagi pelanggan di Kabupaten Kulon Progo bagian selatan dihentikan sementara.

Disampaikan dalam pengumuman melalui berbagai platform media sosial Perumda Air Minum Tirta Binangun, wilayah yang terdampak meliputi Krembangan, Bendungan, Panjatan, Pleret, Bugel, Kanoman, Depok, Bojong, Tayuban, Cerme, Glaheng, Mlangsen, Palihan, Maesan, Sungapan, Wahyuharjo, Kawasan Bandara YIA, Hotel Grand Dafam Signature, Hotel Novotel Ibis dan Swiss-Belhotel.


Sementara itu, bersamaan dengan perbaikan pipa JDU di Carikan sebagian Tim Cabang Selatan lainnya juga melakukan perbaikan filtrasi Instalasi Pengolahan Air (IPA) di SPAM Lendah. (Prd)

Tuesday 21 November 2023

Sosialisasi Pelaksanaan Penghapusan Merkuri Pada Sektor PESK Diselenggarakan DLH Kulon Progo

PENGASIH (KONSIKA NEWS) - Pada hari Jumat, 17 November 2023, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo menyelenggarakan Sosialisasi Pelaksanaan Penghapusan Merkuri Kulon Progo pada Sektor Pertambangan Emas Skala Kecil (PESK) di Ruang Rapat Aula Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo.

Sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka penyebarluasan informasi terkait dengan topik, “Bahaya Merkuri di Lingkungan Alam dan Manusia serta Strategi Penghapusan Merkuri pada Pertambangan Emas Skala Kecil (PESK) di Kabupaten Kulon Progo”.


Sosialisasi ini bertujuan dalam rangka implementasi Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 59 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 18 Tahun 2021 tentang Rencana Aksi Daerah Penghapusan Merkuri.

Narasumber dalam acara sosialisasi ini adalah Prof. Himawan Tri Bayu Murti Petrus, S.T., M.E., D.Eng. dari Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.


Sosialisasi Pelaksanaan Penghapusan Merkuri Kulon Progo pada Sektor Pertambangan Emas Skala Kecil (PESK) dihadiri oleh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Kulon Progo, Panewu Kokap, Lurah Kalirejo, Lurah Hargorejo, BPKAL Kaliejo, BPKAL Hargorejo, Babinsa Kalirejo, Babinsa Hargorejo, Bhabinkamtibmas Kalirejo, Bhabinkamtibmas Hargorejo, Media Massa Harian Jogja dan Media Center Kulon Progo, serta Ketua Koperasi Pertambangan Emas Skala Kecil (PESK).

Berdasarkan Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 59 Tahun 2022 ditargetkan penghapusan merkuri di Kabupaten Kulon Progo pada sektor Pertambangan Emas Skala Kecil (PESK) sebesar 100% di tahun 2025.

Merkuri merupakan logam berat yang non-biodegradable dan akan terus ada di alam dalam rentang waktu yang sangat lama.

Pencemaran merkuri tidak hanya di tanah dan air, tetapi pada suhu ± 300 °C, merkuri dapat menguap ke udara.

Remediasi lahan terkontaminasi merkuri dapat menggunakan metode penanaman tanaman non pangan, seperti: bambu (tingkat efektivitas tertinggi), asparagus, vetiver, chenopodium, praire grass, dan lain-lain. (Himawan)

Kepala UPT Laboratorium Lingkungan Kunjungan Kerja ke BBKKP Yogyakarta

YOGYAKARTA (KONSIKA NEWS) - Kepala UPT Laboratorium Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo, Astuti, S, Si., beserta rombongan mengunjungi Balai Besar Kulit, Karet dan Plastik Yogyakarta, Senin (13/11/2023).

Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Ibu Juliana Sari Bagian Pemasaran  BBKKP Yogyakarta.

Pada kesempatan tersebut, Kepala UPT Laboratorium Lingkungan juga meninjau sarana dan prasarana laboratorium yang ada di Balai Besar Kulit, Karet dan Plastik Yogyakarta.


Koordinasi dengan BBKKP Yogyakarta terkait MOU untuk pemeriksaan sampel air limbah parameter minyak dan lemak.

Sebelumnya belum pernah ada MOU dengan DLH KP. Untuk administrasi, UPT Laboratorium mengajukan surat permohonan MOU disertai draf MOU.

Semoga kunjungan ini dapat menjadi awal yang baik bagi kemajuan UPT Laboratorium Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo dan BBKKP Yogyakarta. (Panji)

Tim UPT Laboratorium Lingkungan Kulon Progo Kunjungi UPTD Laboratorium Lingkungan Bantul

BANTUL (KONSIKA NEWS) - Kepala UPT Laboratorium Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo, Astuti, S.Si beserta rombongan mengunjungi UPTD Laboratorium Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bantul, Yogyakarta, Selasa (14/11/2023)

Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Ibu Lucia Wiwik Kristianingsih,S.Si Kepala UPTD Laboratorium Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bantul.

Koordinasi dengan Lab DLH Kab.Bantul  terkait dengan persyaratan pengajuan Lab Akreditasi dan Teregistrasi.

Pengalaman UPT Lab Bantul untuk mencapai akreditasi, hal pertama yang dilakukan adalah memberi pemahaman ISO IEC 17025:2017 kepada seluruh personil lab dan struktural serta Laboratorium Lingkungan untuk dapat melakukan kegiatan uji laboratorium yang data hasil uji dapat diakui publik harus memenuhi persyaratan sebagai laboratorium TERAKREDITASI DAN TEREGISTRASI penyusunan dokumen mutu laboratorium.

Persyaratan SDM jumlah, jabatan dan kompetensi mengacu pada persyaratan KAN dan ruang lingkup parameter yang akan diujikan.

Struktur SDM ideal terdapat jabatan Manajemen Puncak, Koordinator Mutu, Koordinator teknis, analis, penyelia, petugas sampling dan pengadminitrasi.

Akreditasi yang berhak mengeluarkan adalah KAN (Komite Akreditasi Nasional), sedangkan untuk Registrasi dikeluarkan KLHK (Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan). (Panji)

Tari Penyambutan Tamu Khas Kulon Progo Adalah Tari Sri Kayun

WATES (KONSIKA NEWS) – Dalam rangka penghormatan kepada tamu yang berkunjung, di Kabupaten Kulon Progo diadakan penyambutan khas yang dikemas dalam wujud tarian.

Tarian daerah yang dimaksud bernama Tari Sri Kayun.

Secara resmi, hal itu diperkuat dengan ditetapkannya Keputusan Bupati Kulon Progo Nomor 322/C/2022 tentang Tari Sri Kayun Sebagai Tari Penyambutan Tamu Khas Kulon Progo tanggal 9 September 2022.

Melalui Surat Edaran Nomor 430/4028 Tentang Tari Sri Kayun Sebagai Tari Penyambutan Tamu Khas Kulon Progo Tanggal 31 Oktober 2023, Bupati Kulon Progo menghimbau kepada Kepala Perangkat Daerah/Lurah/Rektor Perguruan Tinggi/Kepala Balai Pendidikan Menengah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kulon Progo untuk menampilkan Tari Sri Kayun dalam penyambutan semua tamu yang berkunjung ke instansi dan menyebarluaskan Tari Sri Kayun sebagai Tari Penyambutan Tamu Khas Kulon Progo di wilayah kerja.

Ketentuan teknis Tari Sri Kayun mendasarkan pada Keputusan Bupati tersebut di atas.


Sejumlah seniwati membawakan Tari Sri Kayun saat acara launching di Tegal Kepanasan Puncak Suroloyo Padukuhan Keceme Kalurahan Gerbosari Kapanewon Samigaluh, Minggu (21/3/2021). (Dok. Pemkab Kulon Progo)

Untuk diketahui, Tari Sri Kayun merupakan tari tradisional hasil kreasi masyarakat yang menunjukkan ciri khas dan identitas Kabupaten Kulon Progo.

Penata iringan dan gerakan tarian tersebut adalah Widodo Pujo Bintoro, S. Sn, 2 (dua) tahun silam (28/1/2021).

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Kulon Progo meluncurkan (launching) Tari Sri Kayun di Tegal Kepanasan Puncak Suroloyo Padukuhan Keceme Kalurahan Gerbosari Kapanewon Samigaluh, Minggu (21/3/2021).

Secara filosofis, Sri Kayun berasal dari dua kata, Sri dan Kayun, Sri artinya pantas, asri, cantik, putri yang ayu, terang, kecantikan, dan kemakmuran. Sedangkan, Kayun artinya laku, atau laris.

Sri Kayun menggambarkan Kulon Progo yang asri, cantik, bagaikan putri ayu jelmaan Dewi Padi yang melambangkan kemakmuran serta menawan hati seiring dengan pembangunan di berbagai sektor yang berkembang dengan pesat dengan tanpa meninggalkan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal.

Tercantum dalam Lampiran Keputusan Bupati Kulon Progo Nomor 322/C/2022, Tari Sri Kayun berfungsi sebagai tari penyambutan, pertunjukan kesenian, hiburan, serta sarana upacara adat dan pergaulan. (Prd)

Sunday 19 November 2023

Perumda Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo Sosialisasikan Program Percepatan Penyediaan Air Minum Perkotaan

SENTOLO (KONSIKA NEWS) – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo melakukan sosialisasi Program Percepatan Penyediaan Air Minum Perkotaan Tahun Anggaran 2024, Minggu Wage malam (19/11/2023).

Acara sosialisasi dihadiri oleh puluhan warga masyarakat di Kalurahan Demangrejo Kapanewon Sentolo, masing-masing dari Padukuhan Karang Patihan, Kijan, dan Demangan.


Sosialisasi dimaksudkan untuk menjaring masyarakat agar berminat mengikuti pemasangan Sambungan Rumah (SR) gratis yang merupakan program resmi dari pemerintah pusat.

Direktur Perumda Air Minum Tirta Binangun H. Jumantoro, S.E memimpin langsung pelaksanaan sosialisasi.

Sejumlah pejabat struktural Perumda Air Minum Tirta Binangun turut hadir mendampingi Direktur, diantaranya Kepala Bagian Hubungan Langganan Sutopo dan Kasubag Pemasaran, Enita Rahayu, S.M.


Tidak hanya di wilayah Kapanewon Sentolo, Perumda Air Minum Tirta Binangun juga menggelar sosialisasi serupa bagi warga di wilayah Kapanewon Temon pada pekan sebelumnya.

Sosialisasi di Temon, antara lain menyasar warga Kalurahan Janten, Kalurahan Palihan, dan Kalurahan Karangwuluh. (Prd)

Tuesday 14 November 2023

Karyawan Perumda Air Minum Tirta Binangun Ikuti Pelatihan Higiene dan Sanitasi Pengolahan AMDK

WATES (KONSIKA NEWS) – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo menyelenggarakan pelatihan dengan tema higiene dan sanitasi pengolahan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).

Digelar 1 (satu) hari, pelatihan bertempat di Ruang Rapat Kantor Pusat Perumda Air Minum Tirta Binangun, Jum’at Kliwon (10/11/2023).

“Pesertanya dari Unit AMDK saja karena materi yang kita minta tentang higiene dan sanitasi AMDK yang berkaitan dengan penyelenggaraan produksi dan cara pengolahan bahan makanan secara baik dan benar,” tutur Kepala Unit AMDK Perumda Air Minum Tirta Binangun Meiritanto, S.E kepada SWARA TIRTA pasca pelatihan.


Meiritanto mengatakan, melalui pelatihan tersebut diharapkan para pegawai/karyawan Perumda Air Minum Tirta Binangun khususnya Unit AMDK mampu berproduksi dengan baik dan benar. Sebab, berkaitan dengan bahan makanan/minuman yang dikonsumsi publik sehingga perlu penanganan-penanganan yang benar dan baik pula.

“Harapannya dengan ilmu yang diperoleh kemarin dapat diimplementasikan di tempat usaha/tempat produksi yang kemudian nantinya menghasilkan produk yang berkualitas sehingga menambah kepercayaan publik terhadap airKU,” ujar Meiritanto.

Narasumber pelatihan yaitu Pejabat Pengawas Farmasi dan Makanan Ahli Madya pada BBPOM Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan di Yogyakarta, Dra. Nur Cahyawati, Apt.

Dijelaskan, Cara Produksi Pangan Olahan yang Baik (CPPOB) merupakan pedoman tentang bagaimana memproduksi Pangan Olahan agar aman, bermutu, dan layak untuk dikonsumsi.

Sesuai dengan Peraturan Badan Pengawas Obat Dan Makanan Nomor 22 Tahun 2021 tentang Tata Cara Penerbitan Izin Penerapan Cara Produksi Pangan Olahan Yang Baik, produsen Pangan Olahan wajib memiliki Izin Penerapan CPPOB sebagai pemenuhan persyaratan Keamanan Pangan. 

Elemen-elemen dalam CPPOB meliputi lokasi dan lingkungan produksi, bangunan dan fasilitas, peralatan produksi, suplai air/sarana penyediaan air, fasilitas dan kegiatan higiene sanitasi, kesehatan dan higiene karyawan, pemeliharaan dan program higiene sanitasi, penyimpanan, pengendalian proses, pelabelan pangan, pengawasan oleh penanggung jawab, penarikan produk, pencatatan dan dokumentasi, dan pelatihan karyawan. (Prd)

 

Sunday 12 November 2023

Kegiatan Pengawasan DLH Kulon Progo Tahun 2023 : Berakhir di SPBU Galur

GALUR (KONSIKA NEWS) - Selasa, 7 November 2023 menjadi hari terakhir pengawasan pada tahun 2023 ini, yang dilakukan di PT Telaga Mustika Buana SPBU 4555615 di Kalurahan Karangsewu, Kapanewon Galur. 


Pengawasan dilakukan bersama dengan Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam. Yang menjadi aspek pengawasan yaitu ketaatan terhadap dokumen perizinan lingkungan, pengelolaan kualitas air bersih, pengelolaan kualitas air limbah, pengelolaan sampah domestik dan pengelolaan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3).

Total 60 usaha/kegiatan sudah dilakukan pengawasan oleh DLH terhadap ketaatan pengelolaan lingkungannya pada tahun 2023 ini. 

Diharapkan para pelaku dan penanggung jawab usaha/kegiatan dapat terus melaksanakan upaya pengelolaan dan pemantauan lingkungannya agar kegiatannya tidak berdampak buruk bagi lingkungan dan masyarakat sekitar. (Citra)

Thursday 9 November 2023

Inspirasi Bagi PDAM se-Indonesia : Air Minum Kemasan Bernama ARMEWA

WATES (KONSIKA NEWS) – Kehadiran “ARMEWA” yang diproduksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun menjadikan ragam Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) di Daerah Istimewa Yogyakarta kian bertambah.

Tampil beda dengan merk lain, ARMEWA yang dikemas dengan botol kaca terasa memberi “warna” tersendiri bagi jagad AMDK.

Bahkan, AMDK varian terbaru dari Perumda Air Minum Tirta Binangun tersebut diharapkan mampu menginspirasi PDAM-PDAM yang lain untuk menciptakan produk sejenis.

“Yang kami lakukan ini (semoga) menjadi virus kebaikan, menyebarkan kebaikan-kebaikan bagi PDAM-PDAM di seluruh Indonesia. Mengurangi limbah plastik, melestarikan Go Green,” kata Direktur Perumda Air Minum Tirta Binangun H. Jumantoro, S.E saat menjadi narasumber talkshow salah satu stasiun radio beberapa waktu lalu.


Ditambahkan Jumantoro, di DIY memang belum ada pabrik air minum kemasan yang memproduksi dari botol kaca.

“Harapannya nanti bisa menjadi pioneer untuk PDAM-PDAM yang lain bagaimana kita harus peduli mengurangi sampah plastik dengan membuat varian baru,” tandasnya.

Di samping itu, perubahan kemasan ke botol kaca, lambat laun juga akan mampu mempengaruhi mindset masyarakat untuk mengurangi penggunaan botol plastik yang berpotensi menjadi sampah plastik.

“Bisa direfil untuk pelanggan-pelanggan premium yang ada di hotel, tempat-tempat rapat yang premium. Botol kaca bisa direfil. Jangan sampai ada anggapan kita sebagai salah satu penyumbang sampah plastik,” tutur Jumantoro.

Melalui pendekatan langsung kepada user, pihaknya optimis ARMEWA akan memiliki pangsa pasar yang cerah di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. (Prd)

Kegiatan Wisata Agro di Kulon Progo : Ada Pengawasan Lintas Dinas

PENGASIH (KONSIKA NEWS) - Beberapa waktu ini, wisata alam sangat diminati oleh masyarakat, termasuk wisata agro atau yang lebih sering kita dengar agrowisata.

Wisata agro merupakan suatu bentuk wisata yang mengandalkan sektor pertanian di dalamnya.

Kegiatan ini cenderung memanfaatkan usaha agro sebagai sarana memperluas pengetahuan dan rekreasi di bidang pertanian.


Proses pembangunan suatu tempat atau lahan menjadi wisata agro ini menjadi salah satu fokus DLH karena memungkinkan adanya gangguan/dampak terhadap lingkungan.

Berkenaan dengan hal tersebut, DLH melakukan koordinasi pengawasan lintas sektor terhadap kegiatan wisata agro dengan beberapa OPD terkait yaitu Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Pariwisata, serta Dinas Pertanahan dan Tata Ruang.

Pengawasan lintas setor ini diperlukan untuk memantau dan mengetahui ketaatan pelaku usaha/kegiatan wisata agro terhadap ketentuan/persyaratan masing-masing aspek di dalam perizinan berusaha berbasis risiko yang terbit otomatis melalui sistem Online Single Submission Risk Based Approach (OSS-RBA). (Citra)

Apa Itu Dissolved Oxygen?, Simak Ulasan Berikut!

PENGASIH (KONSIKA NEWS) - Mengenali fungsi DO Meter sebagai salah satu alat ukur, tidak bisa kita lepaskan dari pemahaman kita terhadap Dissolved Oxygen (DO) sebagai salah satu paramater kualitas air. 

Dissolved Oxygen secara ilmiah didefenisikan sebagai jumlah oksigen terlarut dalam air atau suatu perairan. Oksigen dalam hal ini, larut ke dalam air melalui proses fotosintesis dan difusi oksigen dari udara. Tumbuhan-tumbuhan air seperti alga misalnya, menghasilkan oksigen yang larut ke dalam air melalui fotosintesis. Selain itu, gelombang ombak, air terjun, pusaran angin, dan fenomena alam lain juga mendorong oksigen untuk larut ke dalam air. 


Dapat ditegaskan bahwa kadar DO menjadi indikator mendasar kualitas air suatu perairan. Oksigen terlarut (dissolved oxygen) dibutuhkan oleh semua jasad hidup untuk pernapasan, proses metabolisme atau pertukaran zat yang kemudian menghasilkan energi untuk pertumbuhan dan pembiakan.

Besarnya jumlah oksigen yang tersedia dalam suatu badan air, menjadi gambaran sejauh mana badan air mampu menampung biota air seperti ikan dan mikroorganisme. Selain itu, kemampuan air untuk membersihkan pencemaran juga ditentukan oleh banyaknya oksigen yang terkandung didalamnya. 

Semakin besar nilai DO pada air, mengindikasikan air tersebut memiliki kualitas yang bagus. Sebaliknya jika nilai DO rendah, maka dapat dinilai bahwa air tersebut telah tercemar. (Panji)

Monday 6 November 2023

Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo Salurkan Dana Untuk Renovasi Rumah

WATES (KONSIKA NEWS) – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun berupaya untuk berperan aktif dalam kegiatan sosial kemanusiaan di wilayah Kabupaten Kulon Progo.

Salah satu caranya, dengan menyalurkan bantuan kepada warga masyarakat yang dinilai membutuhkan.

Baru-baru ini, Perumda Air Minum Tirta Binangun memberikan bantuan untuk renovasi tempat tinggal kepada salah satu warga Padukuhan Tegal Lembut Kalurahan Giripeni Kapanewon Wates.


“Pemberian CSR pada salah satu warga Tegal Lembut untuk renovasi rumah Bapak Sarjono,” kata Kepala SPI Perumda Air Minum Tirta Binangun, Slamet Triyanta, yang diutus menyerahkan bantuan, Jum’at Pon (3/11/2023).

Slamet mengungkapkan, pemberian bantuan tersebut berawal dari proposal yang diajukan Pemerintah Kalurahan setempat kepada Perumda Air Minum Tirta Binangun.

Setelah dilakukan kajian internal, warga bersangkutan dinyatakan pantas menerima.

Besaran dana bantuan yang disalurkan untuk renovasi rumah Sarjono sebesar 5 juta rupiah. (Prd)

Sunday 5 November 2023

Kehadiran Inovasi ARMEWA Direspon Positif Pj Bupati Kulon Progo

WATES (KONSIKA NEWS) – Penjabat (Pj) Bupati Kulon Progo Ni Made Dwipanti Indrayanti, S.T.,M.T menyambut baik inovasi Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) dengan nama Air Istimewa disingkat ARMEWA yang diproduksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun.

“Hari ini dikenalkan bentuk baru, kalau airnya memang airKU. Cuman bentuk baru dari kemasan airKU dalam bentuk kemasan berbeda. Yang biasanya bahan bakunya dari botol plastik menjadi botol kaca. Saya kira ini perkembangan untuk menjaring pasar yang lebih luas lagi, khususnya di perhotelan,” tutur Ni Made saat berkunjung di stan pameran Perumda Air Minum Tirta Binangun dalam gelaran Manunggal Fair Kulon Progo Expo bulan lalu.

Selaras dengan namanya “Air Istimewa”, Ni Made memberi masukan supaya bentuk botol kemasan produk itu didesain dengan model yang khas.

“Cuma memang ada masukan-masukan. Mungkin perlu diupdate lagi berkaitan dengan desain botolnya supaya lebih packaging yang bisa dikenal. Punya keunikan tersendiri. Sehingga nanti akan dievaluasi kembali terkait dengan bentuk kemasan ARMEWA ini,” saran dia.


Ni Made optimis, kehadiran ARMEWA dapat berkontribusi positif dalam kemajuan AMDK potensi lokal Kulon Progo.

Dihubungi SWARA TIRTA secara terpisah, Kepala Unit AMDK Perumda Air Minum Tirta Binangun Meiritanto, S.E mengatakan ajang Manunggal Fair pada Oktober kemarin memang menjadi media soft launching AMDK yang dikemas dalam botol kaca premium kemasan 325 ml tersebut kepada masyarakat luas.

Soft launching pengenalan pertama. Kita memperkenalkan ke umum sehingga banyak orang yang tahu tentang ARMEWA, produk baru yang belum pernah kita luncurkan ke pasar,” kata Meiritanto.

Ditanya kapan diadakan grand launching, Meiritanto mengaku belum dapat memastikan momentumnya.

“Grand launchingnya kapan belum bisa dipastikan waktunya. Rencana akan menjadi salah satu bahan pembahasan bersama Kuasa Pemilik Modal (KPM) Desember mendatang,” ujar Meiritanto. (Prd)