Friday 27 August 2021

Perumda Air Minum Tirta Binangun Kirim 6 Pegawai Ikuti Diklat Perpamsi

YOGYAKARTA (KONSIKA NEWS) – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo mengutus 6 (enam) pegawainya untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan yang diselenggarakan oleh Pengurus Daerah Persatuan Perusahaan Daerah Air Minum Seluruh Indonesia (Indonesian Water Supply Association) Daerah Istimewa Yogyakarta.

Keenam pegawai tersebut adalah Kasubag Pemasaran Enita Rahayu, Plt. Kasie Administrasi Cabang Selatan Nanang Iswanto, Staf Perencanaan Edi Riyanto, Operator Jumari, Administrasi Hartatik, dan Staf Administrasi Umum Rr. Penry Dwi Setyowati.


Mengambil topik Manual Accounting dan Manajemen Air Minum Tingkat Muda, diklat digelar di Pesonna Hotel Tugu Yogyakarta, Selasa – Sabtu (24 – 28 Agustus 2021).

Menurut salah satu peserta, Rr. Penry Dwi Setyowati, diklat ini dalam rangka upaya pembinaan dan pengembangan kompetensi pegawai PDAM.


“Jumlah pesertanya ada 30 orang, berasal dari 5 Perumda Air Minum di Kabupaten/Kota se-DIY,” kata Penry.

Pembukaan diklat berlangsung pada Selasa (24/8/2021) malam oleh Walikota Yogyakarta Drs. Haryadi Suyuti. (Prd)

 

No comments:

Post a Comment