KOKAP (KONSIKA NEWS) – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air
Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo melakukan perbaikan pipa yang
mengarah ke pusat Kapanewon Kokap, Selasa Wage (20/9/2022).
Pipa yang diperbaiki berjenis GI dengan diameter 6 inch.
“Perbaikan pipa GI 6 inch arah Kokap kota. Aliran akan
dimatikan jam 11.00 WIB,” kata salah satu Staff Distribusi Perumda Air Minum
Tirta Binangun, Nuryanto.
Penghentian aliran tersebut berdampak pada pelayanan air bagi
sejumlah pelanggan.
“Aliran yang terdampak, Sambeng, Ngaseman, Tejogan, Sangkrek,
Tangkisan, dan Kalirejo,” sebut rekan Nuryanto, Punijo.
Dalam kesempatan yang sama, Tim Distribusi lainnya juga
melakukan perbaikan pipa 3 inch di Kamal berupa pemasangan type. Adapun wilayah
yang terdampak adalah sebagian Kedungtangkil dan Kamal di Kalurahan Karangsari Kapanewon
Pengasih.
Pihak Perumda Air Minum Tirta Binangun memastikan bahwa
pasokan air di wilayah-wilayah tersebut akan kembali dialirkan setelah
perbaikan selesai dikerjakan. (Prd)
No comments:
Post a Comment