Sunday 13 November 2022

Raih Kemenangan, Tim Perumda Kulon Progo Lolos ke Babak Perempat Final KORPRI Kulon Progo Cup 2022

WATES (KONSIKA NEWS) – Tim Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Kabupaten Kulon Progo melaju ke Babak Perempat Final dalam Lomba Voli “KORPRI Kulon Progo Cup 2022”.

Hasil tersebut diraih usai pada babak sebelumnya berhasil menekuk Tim Dinas Kelautan dan Perikanan dengan skor telak 2-0, Senin Wage (14/11/2022).

Pada set pertama, Tim Perumda unggul dengan skor 25-2.


Bermain bak di atas angin, Tim Perumda menyudahi perlawanan Tim Dinas Kelautan dan Perikanan dengan skor akhir 25-4 di set kedua.

Menurut salah satu official tim, FX. Sugiyono, pada Babak Perempat Final besok Tim Perumda Kulon Progo akan menantang Tim Sekretariat DPRD Kabupaten Kulon Progo.

“Puji Tuhan tadi menang 2-0 kalih Dinas Kelautan. Benjing siang main jam 13.00 WIB kalih Setwan,” ujar FX. Sugiyono saat dihubungi SWARA TIRTA usai pertandingan.

Tim Setwan sama-sama melaju ke Perempat Final setelah mengalahkan Tim Sekretariat Daerah Kabupaten Kulon Progo.


Dituturkan FX. Sugiyono, pemain dalam Tim Perumda Kulon Progo merupakan gabungan personil dari beberapa perusahaan yaitu PT. Selo Adikarto (SAK), Perumda BPR Bank Kulon Progo, Perumda Air Minum Tirta Binangun, dan Perumda Aneka Usaha.

Adapun untuk mendukung performa tim, Perumda Air Minum Tirta Binangun mengirimkan pemain handal beserta official sebagai berikut: FX. Sugiyono (Kepala Cabang Selatan), Nanang Iswanto (Kasie Teknik Cabang Tengah), Heri Santoso (Kasubag Perencanaan), Wahyudi Setiawan (Staf Logistik), Anton Sutopo (Operator Soka), Sumaryanto (Operator Lendah), dan Nur Asih Isnaeni (Bendahara).

Untuk informasi, Lomba Voli Antar Unit KORPRI Kulon Progo “KORPRI KULON PROGO CUP 2022” digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-51 Tahun 2022 yang jatuh tanggal 29 November 2022 mendatang.


Pelaksanaan pertandingan Babak Penyisihan hingga Final dipusatkan di Gedung Olahraga (GOR) Cangkring Wates mulai Senin-Rabu tanggal 14-16 November 2022, dengan peraturan mengacu pada peraturan Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI).

Peserta/tim yang diundang adalah perwakilan Instansi se-Kabupaten Kulon Progo. Pemain merupakan ASN pada Instansi di wilayah di Kabupaten Kulon Progo dan pegawai tetap pada BUMD dengan menunjukkan SK dan Surat Tugas. (Prd)

No comments:

Post a Comment