Sunday 27 November 2022

DLH dan Dinkes Kulon Progo Serahkan Alkes Bermerkuri Kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI

SLEMAN (WARTA DLH) - Pada hari Kamis, tanggal 24 November 2022, Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo dengan didampingi oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta melaksanakan penyerahaan alat kesehatan (alkes) bermerkuri kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI di Kompleks Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Penarikan alat kesehatan (alkes) bermerkuri ini merupakan program dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dalam rangka penghapusan alat kesehatan (alkes) bermerkuri di Indonesia.


Alat kesehatan (alkes) bermerkuri telah digantikan dengan alat kesehatan (alkes) bebas merkuri berbasis digital.

Kegiatan ini merupakan wujud komitmen dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dalam rangka penghapusan penggunaan alat kesehatan (alkes) berbasis merkuri dengan tujuan untuk melindungi kesehatan masyarakat secara berkelanjutan serta upaya pelestarian lingkungan hidup terhadap bahaya merkuri (air raksa).

Kegiatan penarikan alat kesehatan (alkes) bermerkuri yang diselenggarakan di Kompleks Stadion Maguwoharjo ini bertujuan untuk mengumpulkan alat kesehatan (alkes) bermerkuri dari seluruh fasyankes Kabupaten/Kota di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kabupaten Kulon Progo menyerahkan sekitar 435 kg alat kesehatan (alkes) bermerkuri, yang terdiri dari termometer, sphygmomanometer, dan amalgam. Selanjutnya, seluruh alat kesehatan (alkes) bermerkuri tersebut akan dibawa menggunakan truk kontainer ke Jakarta dan akan dilaksanakan pemusnahan di Jepang. (Himawan)

No comments:

Post a Comment