KONSIKA NEWS, WATES – Memperlancar distribusi dan/atau pemasaran Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) unggulan Kabupaten Kulon Progo “KU”, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDESA) Binangun “Sumringah” Sogan sepakat melakukan kerja sama.
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS)
oleh Direktur Perumda Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo H.
Jumantoro, S.E dengan Direktur BUMDESA Binangun “Sumringah” Sogan Titik Isminarti,
S.E bertempat di Kalurahan Sogan Kapanewon Wates, Jum’at (19/2/2021).
Perjanjian dimaksudkan untuk memenuhi
kebutuhan AMDK khususnya di lingkup wilayah Kalurahan Sogan dan menyukseskan
program Pemerintah Kabupaten Kulon Progo melalui gerakan Bela Beli Kulon Progo.
Dengan terlaksananya perjanjian, BUMDESA Binangun “Sumringah”
Sogan menjadi Mitra Resmi Perumda Air Minum Tirta Binangun dalam pengelolaan
penjualan air “KU” di wilayah Kalurahan Sogan.
Bagi warga Kalurahan Sogan, kini dapat
membeli airKU dalam berbagai kemasan mulai varian Cup Mini 120 ml, Cup 240 ml,
Botol 330 ml, Botol 600 ml, hingga Galon 19 L melalui BUMDESA Binangun “Sumringah”
maupun melakukan pemesanan via Dukuh/Perangkat Kalurahan setempat. (Prd)
No comments:
Post a Comment