Thursday, 7 July 2022

Suhadi Sang Legenda dan Pakar Teknik PDAM Kulon Progo, Ketua Dewas Beri Pujian

YOGYAKARTA (KONSIKA NEWS) – Ketua Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo Eko Wisnu Wardhana, S.E memberikan pujian kepada legenda sekaligus pakar teknik PDAM Kulon Progo, Suhadi.

“Pak Suhadi sungguh seorang teladan. Pernah ada pengabdian yang luar biasa dari Beliau,” ucap Eko Wisnu.

Di samping keahliannya, lanjut Eko Wisnu, hal lain yang perlu diteladani yaitu semangat pengabdian dan pelayanan.

“Semangat Beliau bagaimana mengabdi dan melayani dengan air, patut dicontoh. Sesuatu hal yang baik jika dilakukan terus menerus akan jadi amal jariyah,” kata Eko.


Pujian itu disampaikan Eko Wisnu saat anjangsana bersama rombongan Direktur di kediaman Suhadi di Kampung Kalangan Kelurahan Pandeyan Kemantren Umbulharjo Kota Yogyakarta, Sabtu Wage (2/7/2022).

Senada, Direktur Perumda Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo H. Jumantoro, S.E menghaturkan terimakasih atas dedikasi dan perjuangan dari Pak Suhadi.

Maturnuwun atas darma bakti, jerih payah selama dulu di PDAM. Mulai awal BPAM kemudian menjadi PDAM bahkan hingga pensiun, Pak Suhadi sangat berperan,” tutur Jumantoro yang memimpin rombongan didampingi istri sekaligus Ketua Dharma Wanita Perumda Air Minum Tirta Binangun Ny. Hj. Sutarmilah Jumantoro.

Tak lupa, Jumantoro mendo’akan Pak Suhadi semoga panjang umur dan selalu diberikan kesehatan.

“Kami mengharapkan para karyawan yang masih aktif bisa melanjutkan perjuangan Beliau dan menjalin silaturahmi,” pungkas Jumantoro.


Menanggapi, Suhadi mengucapkan terima kasih karena Jumantoro selaku Direktur periode sekarang dan Eko Wisnu Wardhana selaku Ketua Dewan Pengawas, bersama dengan rombongan telah berkenan silaturahmi ke rumah.

“Kami sekeluarga sangat berterima kasih sudah dikaruhke, dan Bapak Ibu semua kerso silaturahmi ke sini,” ujarnya.

Suhadi yang kini menjabat Ketua RT di Kampung Kalangan, dahulu pernah memegang jabatan struktural cukup lama.


Tercatat dalam sejarah perkembangan PDAM Kulon Progo, Suhadi menjabat Kepala Bagian Teknik Badan Pengelola Air Minum/BPAM (1984 – 1991) secara berturut-turut di bawah kepemimpinan Soegijanto, B.E, Ipik Gandamanah, B.E, dan Bejo Sarwono, B.Sc.

Ketika PDAM Kulon Progo dipimpin Drs. Yuwana, Suhadi menjadi Direktur Teknik (1991-2006).

Dengan demikian, bisa diketahui “sepak terjang” Suhadi mengemban amanah di Bagian Teknik mencapai lebih dari 20 tahun. (Prd)

No comments:

Post a Comment