Sunday, 24 November 2024

Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo Berlakukan Piket di Bagian Teknik, Jaga Pelayanan Selama Hari Coblosan Pilkada Serentak 2024

WATES (KONSIKA NEWS) - Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo menginstruksikan kepada masing-masing Kepala Cabang untuk memberlakukan piket di bagian Teknik khususnya Transmisi dan Distribusi bertepatan dengan gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Rabu Pon (27/11/2024) mendatang.

Hal tersebut ditempuh guna menyesuaikan dan menjaga pelayanan pasokan air bersih bagi semua pelanggan Perumda Air Minum Tirta Binangun tetap lancar di hari-H pencoblosan.


Secara administratif, kebijakan itu tertuang dalam Surat Edaran Nomor 800/896/PUDAM.KP/XI/2024 Tanggal 23 November 2024 Perihal Pemberitahuan.


Rabu lusa, dimungkinkan terjadi pergeseran jam-jam pemakaian air di kalangan pelanggan oleh karena ditetapkan sebagai Hari Libur Nasional.


Sebagaimana diketahui, Presiden Republik Indonesia telah menetapkan Keppres Nomor 33 Tahun 2024 tentang Hari Pemungutan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024 sebagai Hari Libur Nasional. (Prd)


No comments:

Post a Comment