Sunday, 31 October 2021

Sah ! Bupati Launching Hari Jadi PDAM Kabupaten Kulon Progo

PENGASIH (KONSIKA NEWS) – Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo resmi melaunching Hari Jadi PDAM dalam rangkaian acara Malam Penutupan Peringatan Hari Jadi ke-70 Kabupaten Kulon Progo yang digelar di Auditorium Taman Budaya Kulon Progo, Jum’at (29/10/2021).

Disaksikan segenap hadirin, Bupati menandatangani Prasasti Hari Jadi PDAM dengan didampingi Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Binangun Kabupaten Kulon Progo H. Jumantoro, SE dan Sejarawan Kulon Progo Dr. Ahmad Athoillah, MA.


Usai penandatanganan prasasti, Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo menyerahkan Surat Keputusan Bupati Kulon Progo Nomor 326/A/2021 Tanggal 13 Oktober 2021 tentang Hari Jadi Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Binangun kepada Direktur Perumda Tirta Binangun.

Melalui SK, Bupati menetapkan Hari Jadi PDAM Kabupaten Kulon Progo adalah 2 Agustus 1991.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga menerima penyerahan buku karya Dr. Ahmad Athoillah, MA, berjudul Hari Jadi dan Perkembangan PDAM Kulon Progo.

Dihelat meriah namun tetap berpedoman pada protokol kesehatan, Launching Hari Jadi diawali dengan pembacaan sejarah singkat PDAM.

Hadirin dibuat terpukau dengan pagelaran tari teatrikal "Tirto Panguripan" yang bercerita tentang sejarah berdirinya PDAM Kabupaten Kulon Progo.

Tari teatrikal "Tirto Panguripan" diproduksi Sanggar Move Art Dance dengan sutradara Suhari Ratmoko, S.Pd, penata tari Nurdiani dan asisten Dwi Prasetyo, S.Pd, penata iringan Anom Wibowo, S.Sn, penata rias dan busana Pelangi Entertainment, penata artistik Rudianto Panca Kreasi. (Prd)

No comments:

Post a Comment