Wednesday, 12 February 2020

Puluhan Anak TKIT Insan Mulia Sentolo Belajar Teknik Pembibitan Ikan


KONSIKA NEWS, BANGUNCIPTO- Puluhan anak-anak TKIT Insan Mulia Sentolo dari Kelas A1 dan A2 pada Rabu (5/2/2020) mengikuti pembelajaran di luar kelas. Sebagai lokasi pembelajaran yaitu tempat pembibitan ikan “Apik Winihku” yang berlokasi di Pedukuhan Ploso RT 14 RW 7 Kalurahan Banguncipto Kapanewon Sentolo.

Pihak sekolah menyampaikan beberapa ketentuan diantaranya anak-anak diantar dan dijemput di lokasi, mengenakan seragam olahraga dan dianjurkan membawa baju ganti.

“Diperbolehkan membawa bekal snack ringan dan air minum” kata Ella Guru Kelas TK A1 melalui pesan singkat sebagai edaran kepada wali murid.

Si pemilik mengenalkan bibit aneka jenis ikan kepada anak-anak. Dengan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti, ia menjelaskan langkah-langkah pembibitan ikan. Anak-anak memperhatikan dengan seksama dan penuh antusias.

“Seneng banget” ucap Hasna (5) salah satu murid.

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian pembelajaran bertemakan ikan. Seminggu sebelumnya (28/1/2020) anak-anak telah belajar mengenal dan mengamati bagian tubuh ikan lele di sekolah. Sedangkan, pada Kamis (13/2/2020) depan, anak-anak akan belajar aneka jenis olahan ikan. (Par)

No comments:

Post a Comment